Apakah Cleopatra Bagus?

Blackid 05:15

Baca Juga

Dalam update yang dilakukan pada tanggal 16 September 2016, Get Rich Indonesia menghadirkan sebuah karakter baru bernama Cleopatra. Sesuai dengan namanya, Cleopatra merupakan ratu mesir yang sangat terkenal tersebut. Ia menggunakan pernak-pernik sebagaimana halnya yang digunakan oleh Cleopatra dalam sejarah. Nah,bagi kamu yang sudah mendapatkan karakter ini, bagaimana pendapat kamu mengenai karakter yang satu ini? Apakah Bagus? Apakah jelek? Berikut adalah pendapat dari kami


Karakter yang merupakan ratu mesir yang sangat terkenal ini memiliki total statistik yang sangat tinggi, yaitu sebesar 485 poin.

Kesimpulan kami mengenai keseluruhan dari kemampuan karakter ini adalah Bagus. Berikut adalah alasan mengapa kami memberikan penilaian Bagus terhadap karakter yang satu ini

Alasannya :
Alasan yang pertama, tentu dikarenakan jumlah statistik yang sangat tinggi yaitu sebesar 485 poin. Alasan lainnya adalah karena pendant dan juga skill dari karakter ini memiliki keuntungan khusus. Pendant yang ditawarkan oleh karakter ini adalah saat tiba dikeliling dunia,kesempatan 80% langsung membangun landmark di area yang kamu inginkan. Dengan adanya efek ini, maka kamu akan memiliki landmark yang cukup banyak. Untuk skill, karakter ini dibekali dengan skill yang agak sedikit berbeda dengan karakter lainnya yaitu kesempatan 80% menarik lawan sejauh 4 blok dari landmark kamu, ketika kamu membangun landmark atau tiba di area landmark kamu. Dapat kita lihat disini, skill yang dimiliki oleh Cleopatra akan didukung oleh pendant yang dimilikinya,sebab dengan efek pendant yang dimiliki, maka kamu akan langsung membangun landmark yang secara otomatis akan membuat kamu dapat menarik lawan yang berada sejauh 4 blok dari area kamu. Itu berarti, kamu hanya perlu membangun landmark di salah satu area yang mana area tersebut sedang berjarak 4 blok dari lawan kamu, pada saat kamu berada pada area keliling dunia.

Keuntungan memakai karakter ini :
*Mempunyai banyak landmark
*Dapat menarik lawan ke landmark kamu dengan mudah
*Membuat lawan cepat mengeluarkan angel card-nya atau bangkrut

Nah,itu tadi dia penjelasan mengenai apakah karakter Cleopatra bagus atau tidak. Bagaimana anda setuju dengan pendapat kami atau anda punya pendapat lain? Boleh dong disampaikan pendapatnya dikomentar. Artikel ini dapat dijadikan pedoman untuk menentukan karakter yang anda gunakan. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan jangan lupa komentar,like facebook kami dan ikuti blog kami serta nantikan juga artikel dari kami yang menarik selanjutnya :D 

Artikel Terkait

Previous
Next Post »