Phantom Assassin Guide

Blackid 03:02

Baca Juga














Phantom Assassin

Melee-Carry-Escape

Hero Statistik


Kelebihan & Kekurangan

Kelebihan

  • Sangat kuat di lane bahkan untuk di early game
  • Memiliki skill Harras yang baik
  • Memiliki skill kabur dan juga dapat digunakan untuk mengejar
  • Tidak ada yang bisa kabur dari hero ini
  • Hero dengan skill kritikal hit tertinggi di dota 2
  • Hero yang sangat sulit dibunuh jika mengandalkan hit saja
  • Mobilitas sangat tinggi

Kekurangan

  • Untuk dapat kabur harus memiliki creep atau unit yang digunakan sebagai blink
  • Base damage miliknya terbilang sedikit
  • Sangat mudah di counter dengan hanya menggunakan item Silver edge
  • Sangat membutuhkan BKB 
  • Pertumbuhan Int dan base int miliknya sangat buruk, walaupun skillnya tidak memakan banyak mana

Skill


Penjelasan Skill :

Ketika PA menggunakan skill ini, ia akan melempar sebuah dagger dan ketika mengenai targetnya akan memberikan efek slow sebanyak 50% dan 75 + 70% (level 4) damage. Misal PA memiliki Damage sebesar 100 maka damage yang diterima musuh sebesar 75+70 = 145 damage (belum dikurangi dengan armor musuh). Damage yang dihasilkan dari Stifling Dagger ini merupakan damage hit dari PA, yang berarti ketika PA memiliki attack modifier seperti Orb of venom atau desolator maka musuh juga akan terkena efek dari attack modifier tersebut. Jadi pada intinya Stifling dagger itu sebenarnya Hit dari PA yang dilempar,  hal itu juga berlaku untuk item battle fury, cleave dari item tersebut juga akan keluar ketika dagger mengenai musuh.

Saat terlempar, dagger tersebut akan memberikan vision selama melayang dan bertahan selama 3.3 detik setelah dagger mengenai targetnya. Vision yang diberikan adalah 600 range flying vision dan dagger tersebut bergerak dengan kecepatan 1200 ms.


Penjelasan Skill :

Phantom Strike adalah skill kabur dan juga skill ngejar PA, skill ini merupakan target unit yang berarti membutuhkan target agar bisa digunakan. Jarak dalam menggunakan skill ini juga terbilang jauh yaitu 1000 range dan skill ini juga memberikan bonus attack speed untuk PA sebanyak 130 as untuk 4 kali hit dengan durasi 4 detik. Kelebihan dari skill ini juga adalah cooldownnya cepat yaitu 5 detik (level 4) dan hanya menggunakan 50 mana saja.



Penjelasan Skill :

Blur adalah skill passif yang memberikan PA efek evasion sebesar 50% (level 4) dan blur (wujud PA menjadi samar-samar). Skill ini juga memberikan efek lain yaitu jika tidak ada musuh yang terdeteksi di radius 1600 range maka icon PA tidak akan terlihat di minimap musuh, ketika terdeteksi akan muncul notifikasi buff Blur dan wujud dari PA akan terlihat samar. Jadi skill ini sangat berguna untuk mendeteksi ada atau tidaknya musuh yang berada didekat PA.

Perlu diketahui musuh yang dari awal sudah menghilang (invisible) tidak akan terdeteksi ketika masuk ke dalam radius skill ini, hal yang serupa juga berlaku untuk musuh yang sudah dari awal immune magic. Tetapi, jika memang musuh tersebut invis ketika sudah masuk kedalam radius deteksi maka tetap akan terdeteksi, begitu juga dengan musuh yang immune magic.


Penjelasan Skill :

Ultimate skill PA adalah Coup de Grace, skill ini memberikan PA critical damage sebesar 4,5x dari damage (level 4) dengan kesempatan keluar sebesar 15%, skill ini menggunakan Pseudo Random Distribution. Skill ini juga memberikan PA tambahan damage sebanyak 52.5%.


Skill Build

LevelStifling DaggerPhantom StrikeBlurCoup de GraceStats
1



2



3



4



5



6



7



8



9



10



11



12



13



14



15



16



17



18



19



20



21



22



23



24



25





Stifling Dagger akan sangat berguna di lane, skill ini bisa digunakan untuk last hit creep dan juga meng-harras musuh. Maka dari itu ambil skill tersebut diawal game dan tingkatkan hingga level maks. Untuk skill lainnya cukup ambil 1 level seperti Phantom Strike dan Blur hingga Stifling Dagger level maksimal. Dengan adanya semua skill yang diambil di early game maka akan memudahkan anda untuk melarikan diri jika saja musuh mencoba meng-gank anda di lane. Selalu naikkan level Coup de Grace jika sudah dapat diambil.

Item Build

Starting Items

 

Poor man's shield akan sangat berguna di early game, item ini akan selalu memblock 20 damage dari hero musuh dan memiliki 53% kesempatan untuk memblok damage dari creep. Selain itu, item ini juga menambah stats agi anda yang berarti menambah damage, attack speed dan juga armor. Jangan lupa membeli tango

Early Items

   

Blight Stone akan memberikan PA attack modifier berupa minus armor, dengan item ini akan sangat memudahkan anda untuk mendapat last hit di lane dan juga lebih mempermudah anda mendapatkan kill di lane anda. Quelling Blade juga sangat membantu untuk farming diawal game, item ini juga digunakan sebagai salah satu resep battle fury. Magic Wand disini sangat opsional, jika musuh dilane anda adalah hero Spammer seperti zeus, batrider atau bristleback maka anda perlu membeli item ini. Untuk sepatu saya lebih merekomendasikan menggunakan PT, item ini menambah attack speed milik PA yang berarti mempercepat keluarnya kritikal dan juga memberikan stats yang dapat diubah ubah sesuai kebutuhan.

Mid Items

   

Vladmir's Offering memberikan efek lifesteal non attack modifier, item ini sangat cocok jika ingin menggunakan attack modifier lainnya seperti desolator atau mjolnir tapi dalam guide ini saya merekomendasikan untuk menggunakan desolator. Desolator memberikan damage tambahan dan juga minus armor ke musuh, dengan item ini bukan tidak mungkin membunuh musuh dengan hanya sekali dagger atau sekali hit saja. Jangan lupa membeli battle fury, dengan adanya item ini akan sangat memudahkan anda untuk farming dan mempercepat item anda jadi. Selanjutnya ganti Poorman's shield anda dengan vanguard yang nantinya bisa di upgrade menjadi Abyssal Blade.

Late Items 

   

Item yang wajib anda miliki saat memakai PA adalah BKB, dengan item ini anda dapat maju tanpa takut akan terkena disable dari musuh. Jadikan vanguard yang anda miliki menjadi Abyssal Blade, item ini memberikan anda skill disable berupa stun yang bersifat passif dan juga aktif. Terakhir jika game berlangsung sangat lama dan punya banyak gold maka ganti vladmir anda menjadi butterfly.

Situasional Items


Jika tim musuh memiliki hero Omniknight maka beli diffusal blade


Manta style, item alternatif yang dapat membuat anda menggandakan diri. Bayangan dari PA juga dapat mengeluarkan kritikal damage loh.


Boleh saja pake Armlet, item ini juga memberikan tambahan attack speed dan juga damage.


Jika musuh mempunyai hero dengan armor yang tinggi, maka saya sarankan untuk membeli item ini


Sange Yasha memberikan efek maim' yang akan membuat musuh slow dan juga menambah attack speed, damage dan darah


Alternatif lain untuk item selain desolator, bahkan saya sarankan untuk mengganti salah satu item anda di late game dengan Satanic.


Dengan item ini anda dapat membunuh musuh dengan sekali hit atau dagger loh


Game

Early Game

Untuk diawal game, cukup fokus ke last hit anda di lane dan juga sesekali mengharras musuh menggunakan Stifling Dagger. Jika keadaan di lane cukup sulit dan anda dipaksa untuk berada ditower, gunakan Stifling Dagger untuk last hit. Untuk itu saya sarankan untuk membawa satu atau dua clarity untuk menambah mana jika saja mana anda telah habis untuk menggunakan dagger. 

Jika support di lane anda cukup bagus dan memiliki skill disable, maka sebisa mungkin mendapatkan kill di early game ini. Dengan begitu akan mempercepat anda mendapatkan item core dan juga menyelesaikan game ini dengan mudah.


Mid Game

Di mid game ikutlah dengan tim anda untuk gank musuh, ingat untuk selalu menggunakan Stifling Dagger terlebih dahulu seblum menggunakan Phantom Strike. Dan jika seandainya musuh yang anda gank bersama dengan supportnya maka sebisa mungkin mengincar support terlebih dahulu setelah itu baru mengincar corenya. 

Selalu waspada dan perhatikan tempat notifikasi buff anda, jika notifikasi dari skill Blur muncul maka segera pindah ke lane lain atau minta bantuan tim anda untuk melakukan counter gank. Jangan lupa untuk selalu farming dan hanya ikut meng-gank jika tim anda melakukan gank smoke.

Late Game

Item core anda seharusnya sudah banyak yang jadi, BKB sudah ada di inventory anda. Jika semua item sudah siap maka dari itu bersedia lah untuk mengikuti clash di late game ini. Seperti biasanya dalam clash selalu incar support musuh terlebih dahulu, ingat gunakan Stifling Dagger - Phantom Strike dan jika beruntung anda dapat membunuh support musuh hanya dengan 1 atau 2 hit saja.

Jika posisi tim kalian sedang kalah, selalu berada di high ground, maksudnya adalah selalu berada di dalam base anda. Spam Stifling dagger ke musuh, dengan cooldown yang singkat dengan perlahan darah mereka pasti akan sedikit dan memilih mundur.

Jika posisi tim anda sedang menang, jangan masuk kedaalam base musuh sebelum tanker atau inisiator di tim anda maju. Setelah inisiator anda membuka war maka maju lah menggunakan Phantom Strike tapi sebelum itu jangan lupa menggunakan Stifling Dagger dan juga membuka BKB anda. Ingat selalu mengincar support musuh terlebih dahulu lalu core mereka, sisakan yang paling keras untuk terakhir dan incarlah yang paling lemah. Jika menang dalam clash maka segera tembus base mereka, hancurkan tower, barrack dan ancient mereka untuk memenangkan game.

Teman & Musuh

Teman

Babysitter

      

Tidak ada yang lebih menyenangkan selain se-lane dengan salah satu atau salah dua dari mereka, dijamin anda akan mendapatkan free farm dengan begitu item anda dapat jadi dengan cepat.

Disabler

     

Se-lane dengan mereka juga akan sangat memudahkan anda mendapatkan first blood dan beberapa kill di lane.

Omniknight


Tidak ada lagi teman yang paling hebat untuk PA selain omniknight, dengan skill dari hero ini akan sangat amat mudah mendapatkan kill di lane anda dan bahkan anda tidak perlu lagi membeli BKB.

Amplify damage/minus Armor

  

Mereka dapat mengurangi armor musuh dengan begitu akan sangat mudah bagimu untuk membunuh musuh yang telah terkena efek dari skill mereka

Musuh

Disabler

     

Mereka mungkin teman yang sangat baik, tetapi juga sangat mengerikan untuk menjadi musuh. Jika melawan mereka sebaiknya anda wajib membeli BKB sesegera mungkin.

Nukers

    

Hero dengan kemampuan anti hit seperti PA tidak akan berdaya melawan mereka, sebaiknya secepat mungkin membeli BKB di mid game jika tidak ingin dibully sama mereka.

Legion Commander


Walaupun setelah update duel miliknya sudah tidak menghentikan pasif musuh, tapi Duel miliknya tetaplah berbahaya apalagi jika dia membawa BM di inventorynya. Selalu siaga dengan notifikasi dari skill Blur milikmu jika musuh memiliki LC.

Pugna


Skill Decrepify miliknya sangat mengganggu, PA adalah hero yang sangat bergantung dengan hit miliknya tapi dengan skill miliknya anda bahkan tidak dapat memukulnya. Sebaiknya membeli Diffusal blade jika berhadapan dengan pugna untuk mem-purge skill darinya.

Winter Wyvern


Hero ini mungkin yang paling dibenci oleh PA, skill Cold Embrace miliknya membuat temannya menjadi immune terhadap serangan dan juga menambah darah dan yang menjengkelkannya lagi ultimate skill hero ini membuat anda menjadi sangat was-was, sebaiknya jangan terlalu dekat dengan teman anda jika berhadapan dengan hero ini jika tidak ingin teman anda mati ditangan anda sendiri.

Omniknight


The best friend could be the worst enemy, jika dia teman terbaik buat PA tapi dia akan menjadi mimpi buruk untuk PA itu sendiri. Skill Purification miliknya akan meng-heal dan juga memberikan efek damage pada musuh terdekatnya, dan ultimate skill miliknya juga akan membuat timnya menjadi kebal terhadap serangan fisik. Jika melawan hero ini sebaiknya segera membeli diffusal Blade


Penutup

Begitulah guide cara memainkan Phantom assassin atau biasa disebut PA dota 2, Hero ini adalah salah satu hero carry terbaik di dota 2 skill miliknya memungkinkan membunuh musuh dengan cepat sesuai dengan namanya yaitu assassin. Semoga guide ini bermanfaat bagi kalian yang membacanya.

Referensi : Dota2.com, Dota2.gamepedia.com, Steam community

Artikel Terkait

Previous
Next Post »