Alchemist Guide

Blackid 20:54

Baca Juga


Alchemist


Melee-Durable-Carry-Disabler




Hero Statistik


  • Nama : Alchemist
  • Tipe Hero : Melee
  • Damage : 49-58
  • Armor : 2
  • HP : 625
  • Mana : 325
  • STR (Utama) : 25 + 1.80
  • AGI : 11 + 1.20
  • INT : 25 + 1.80
  • Move Speed (MS) : 295
  • Misile Speed : Instant
  • Sight Range : 1800/800
  • Attack Animation : 0.35 + 0.65
  • Attack Range : 128
  • Base Attack Time : 1.7

Kelebihan & Kekurangan

Kelebihan

  • Salah satu carry terkeras di dota 2
  • Memiliki attack speed yang sangat cepat karena efek dari Ultimate skillnya Chemical Rage
  • Hero dengan potensi farming yang sangat luar biasa
  • Bisa mendapatkan semua item corenya dengan waktu yang singkat
  • Ultimate skillnya sangat hebat menambah AS, MS, HP regen dan Mana Regen
  • Tidak perlu pulang balik ke fountain cukup spam ultimate skill saja.
  • Memiliki skill disable yang cukup lama dan memiliki reduce armor
  • Cooldown Ultimate skill yang singkat
  • Bisa bunuh diri!

Kekurangan

  • Perkembangan statsnya sangat buruk
  • Sangat lemah di early game
  • tidak memiliki skill melarikan diri
  • Unstable Concoction miliknya bisa mengenai dirinya sendiri
  • lemah jika sedang tidak menggunakan ultimate skillnya


Skill






Acid Spray

Sprays high-pressure acid across a target area. Enemy units who step across the contaminated terrain take damage per second and have their armor reduced.
  • Ability : Point target
  • Tipe Damage : Physical
  • Pierces Spell Immunity : YES
  • Radius : 625
  • Duration : 16
  • Damage Per Second DPS: 15/20/25/30
  • Armor Reduction : 4/5/6/7
  • Mana Cost : 130/140/150/160
  • Cooldown : 22

Penjelasan Skill

Skill ini memberikan DPS kemusuh serta membuat armor musuh menjadi berkurang, skill ini sangat membantumu di early game untuk mendapatkan last hit dengan mudah, serta skill ini sangat menyusahkan bagi musuh karena memberikan damage jika masuk kedalam area skill ini. Kelebihan skill ini adalah bisa menembus Spell immune musuh jika dan sangat berguna pada saat teamfight. Selalu gunakan skill ini pada saat farming dan pada saat teamfight, jangan takut kehabisan mana karena Alchemist mempunyai Chemical Rage yang memberimu regen mana.







Unstable Concoction

Alchemist brews up an unstable concoction that he can throw at an enemy hero, to stun and deal damage in an area around the explosion. The longer the concoction brews, the more damage it deals and the longer the stun. After 5 seconds, the brew reaches its maximum damage and stun time. However, after 5.5 seconds, the concoction will explode on Alchemist himself if not thrown.
  • Ability : Unit Target
  • Affects : Enemy Heroes
  • Pierces Spell Immune : NO
  • Max. Stun : 1.75/2.5/3.25/4
  • Max Damage : 150/220/290/360
  • Explosion Radius : 175
  • Mana Cost : 120
  • Cooldown : 16

Penjelasan Skill

Diatas ada dua gambar, jika skill belum diaktifkan maka gambar pertamalah yang akan terlihat setelah diaktifkan maka gambar pertama tadi akan digantikan oleh gambar yang kedua. Gunanya ketika skill aktif Alchemist akan memasak/meramu bomb dan akan ada hitungan mundur mulai dari angka 5 tepat diatas kepala Alchemist, semakin lama Alchemist meramu dan angkat diatas kepalanya semakin sedikit semakin lama pula efek stun yang diberikan kepada musuh. Tetapi, berhati-hatilah menggunakan skill ini karena jika waktu diatas kepala alchemist habis maka skill tersebut akan mengenai dirinya sendiri dan tentu saja termasuk damage dan efek stunnya.

Perlu diingat bahwa skill ini hanya bisa diarahkan kepada hero musuh tidak bisa kepada creep atau yang lainnya. Jadi berhati-hatilah dalam menggunakan skill ini, pakailah ketika anda sedang melawan hero musuh. Disisi lain efek positive dari meledakkan dirinya sendiri adalah Alchemist bisa bunuh diri menggunakan skill ini, jika sedang sekarat aktifkan skill ini dan biarkan meledak agar anda mati dan meniadakan bonus gold untuk musuh.




Greevil's Greed

Alchemist synthesizes additional gold from his enemies and bounty runes. With each kill, Alchemist earns base bonus gold and extra bonus gold. If Alchemist kills another unit which yields gold within the next 30 seconds, an additional instance of Extra Bonus Gold is added to the total. Additionally, causes bounty runes to yield 4 times their normal gold.
  • Ability : Passive
  • Recent Kill Window : 30
  • Base Bonus Gold :6/8/10/12
  • Extra Bonus Gold : 3
  • Max Bonus Gold per kill : 12/20/28/36

Penjelasan Skill

Greevil's Greed memberikan bonus gold setiap Alchemist membunuh creep, NC, maupun hero. Skill ini lah yang membuat Alchemist menjadi hero dengan farming tercepat di dota 2, bonus gold awal  tertingg ketika pertama kali membunuh creep adalah 12 gold dan akan selalu bertambah 3 gold setiap membunuh jika saja alchemist selalu membunuh creep dalam jangka waktu 30 detik. Batas maksimal bonus gold yang didapatkan adalah 36 gold dan akan berkurang jika alchemist tidak membunuh apapun dalam waktu 30 detik. Skill ini juga memberikan efek bounty 5 kali lipat dari gold yang diberikan, contoh jika Alchemist mengambil rune bounty pertama pada saat game dimulai maka gold yang Alchemist dapatkan adalah 500 gold karena bonus gold bounty rune awal game berjumlah 100 gold, sedangkan untuk bounty rune selanjutnya hanya memiliki bonus 50 dan jika Alchemist mengambilnya maka alchemist mendapatkan 250 bonus gold.









Chemical Rage

Alchemist causes his Ogre to enter a chemically induced rage, reducing base attack cooldown and increasing movement speed and regeneration.
  • Ability : No Target
  • Duration : 25
  • Base Attack Time : 1.4/1.2/1
  • Bonus Health Regen : 50/75/100
  • Bonus Mana Regen : 3/7.5/12
  • Bonus Move Speed : 39/40/60
  • Mana Cost : 50/100/150
  • Cooldown : 45

Penjelasan Skill

Skill inilah yang membuat Alchemist ditakuti, bagaimana tidak skill ini membuat Alchemist menjadi sangat kuat yang menambah regen HP,regen mana, attack speed, dan move speed. Skill ini juga memiliki mana cost yang sedikit jadi bisa selalu digunakan, dengan durasi 25 detik dan cooldown 45 detik yang berarti sama halnya memiliki cooldown skill sebesar 20 detik saja. Itulah mengapa pengguna Alchemist selalu menggunakan Chemical Rage bahkan untuk farm sekalipun, ingat gunakan selalu skill ini ketika farm dan teamfight.

Perlu diketahui juga, Alchemist dapat membelikan hero temannya Aghanim Scepter dan ketika diberikan item tersebut tidak masuk ke dalam inventory teman tetapi langsung masuk kedalam tubuh hero (consume), jika alchemist membeli Aghanim Scepter dan memakannya Alchemist hanya mendapatkan statsnya saja. 

Skill Build

Farming Build

  1. Greevil's Greed
  2. Acid Spray
  3. Greevil's Greed
  4. Acid Spray
  5. Greevil's Greed
  6. Chemical Rage
  7. Acid Spray
  8. Greevil's Greed
  9. Acid Spray
  10. Unstable Concoction
  11. Chemical Rage
  12. Unstable Concoction
  13. Unstable Concoction
  14. Unstable Concoction
  15. Stats
  16. Chemical Rage
  17. Stats
  18. Stats
  19. Stats
  20. Stats
  21. Stats
  22. Stats
  23. Stats
  24. Stats
  25. Stats
Ambil skill Greevil's Greed di level 1 untuk mendapatkan 500 gold dari bounty rune, cukup fokus meningkat skill Greevils Greed sama Acid Spray kedua skill tersebut akan mempermudah anda dalam farming dan bahkan akan sangat memudahkanmu membeli item core milik alche.

Gank Build

  1. Greevil's Greed
  2. Unstable Concoction
  3. Unstable Concoction
  4. Acid Spray
  5. Unstable Concoction
  6. Chemical Rage
  7. Unstable Concoction
  8. Greevil's Greed
  9. Greevil's Greed
  10. Greevil's Greed
  11. Chemical Rage
  12. Acid Spray
  13. Acid Spray
  14. Acid Spray
  15. Stats
  16. Chemical Rage
  17. Stats
  18. Stats
  19. Stats
  20. Stats
  21. Stats
  22. Stats
  23. Stats
  24. Stats
  25. Stats
 tentu saja ambil Greevil's Greed di level 1 untuk mendapat bonus gold dari bounty rune, lalu maksimalkan skill Unstable Concoction di early game agar dapat melakukan ganking. Setelah skill Unstable Concoction sudah maks level lanjut ke skill Greevil's Greed untuk mendapatkan bonus gold lebih banyak. Selalu ambil Ultimate Skill Chemical Rage untuk lebih memudahkanmu dalam ganking

Items

Starting Item 

  

Beli tango untuk heal di awal game, quelling blade berguna untuk membantumu last hit, Stout Shield berguna untuk memblock damage musuh yang mencoba meng-harrasmu.

Early Game

  

well kenapa bisa secepat ini alchemist mendapatkan item? pasti kalian bertanya seperti itu. Dengan bonus gold tambahan dari Greevil's Greed sangat membantu Alchemist untuk mendapatkan item bagus di early game, langkah awal beli lah secepat mungkin Radiance, kenapa? karena radiance akan sangat memudahkanmu farming secepat kilat. Dengan adanya midas juga membuat musuh terkena efek Blind yang membuat mereka memiliki miss chance menyerang sebanyak 17%. anda seharusnya bisa mendapatkan radiance dibaawah 13 menit jika tanpa hambatan.

Core items

     

Setelah mendapatkan Radiance akan sangat mudah bagi alchemist untuk mendapatkan item core miliknya, langkah awal belilah Boots of Travel untuk menambah move Speed milikmu serta mempermudah Alchemist berpindah pindah lane dalam melakukan farming. Setelah mendapatkan BoT maka selanjutnya belilah Manta Style, dengan adanya item ini membuatmu lebih cepat lagi dalam melakukan farming, selalu aktifkan mantamu dan jalankan bayangan Alchemist ke lane atau ke Neutral Camps yang lain. Lalu Belilah Mjollnir untuk menambah attack speed serta damage milik Alchemist, selalu aktifkan Mjollnir milikmu ketika sedang Clash.

Ketiga item diatas bisa anda dapatkan menit 25 jika tidak terjadi masalah.

Core Extensions 

    

Jika game berlangsung hingga late game, maka selanjutnya belilah Assault Cuirass. Dengan adanya item ini akan membuat attack speed alchemist semakin membabi buta, serta dapat memberi efek minus armor ke musuh.

Belilah juga Octarine Core mengapa? Radiance milikmu akan membuat Alchemist terus-terusan mendapatkan life steal jika dipadukan bersama Octarine Core. Jangan lupa anda juga memiliki Mjollnir yang memiliki skill aktif yang akan menambah Lifesteal Octarine Core milikmu.

Luxury

   

Jika anda sudah memiliki item core Alchemist maka waktunya membelikan teman anda Aghanim Scepter, tetapi ingat cukup belikan saja kepada hero yang dapat di Upgrade dengan Aghanim Scepter. Contoh Lina, Lion, Warlock dll.



Beli Moon Shard lalu Consume itu akan menambah banyak attack speed milik Alchemist.

Situasional 


jika musuh memiliki banyak disabler maka item ini adalah yang terbaik buat menghentikan mereka.


Belilah MKB jika musuh memiliki kemampuan evasion seperti Phantom assassin


Jika musuh banyak hitter maka belilah Heaven's Halberd untuk mendapatkan efek evasion serta bisa disarm carry musuh. 


Belilah Silver Edge jika anda build gank, serta melawan tanker musuh seperti Axe, Bristleback, Centaur dll. Item ini juga membuatmu bisa melarikan diri jika keadaan genting, dan membuatmu bisa melakukan ganking dengan mudah.



Belilah Heart of Tarrasque jika anda merasa bahwa anda sangat mudah dibunuh, item ini akan membuat HP milikmu menjadi tebal setebal badak


Jika anda tidak ingin membeli Octarine Core, anda dapat menggantinya dengan Abyssal Blade, dengan adanya item ini akan membuat musuh anda tidak dapat melarikan diri dari anda.

Game

Early Game

Usahakan mendapat Bounty Rune pertama pada saat game dimulai untuk mendapatkan bonus gold 500. Dapatkan last hit sebanyak mungkin di lane dan kalau bisa minta tolong kepada support untuk men-Stack NC untuk anda agar bisa dengan cepat mendapatkan item core. Selalu cek waktu dan sebisa mungkin ambil bounty rune setiap 2 menit sekali jika sempat.

Secepat mungkin jadikan Radiance milikmu untuk memudahkanmu dalam membeli item core milikmu secepat mungkin

Mid Game

Seharusnya jika farm anda berjalan lancar maka item core anda sudah jadi saat ini, jika sudah saatnya membantu temanmu gank musuh untuk mendapat lebih banyak gold dan juga melemahkan farm musuh anda serta lawanlah roshan untuk mendapatkan aegis itu akan mempermudah tim anda dalam push tower dan menghancurkan barrak musuh.

Selalu aktifkan skill Unstable Concoction dan selalu lemparkan kepada musuh jika sudah berada di detik 1 atau 0.5 lakukanlah pada saat melakukan ganking dan teamfight.

Late Game

Jika game berlangsung hingga late game, selalu stick bersama tim anda untuk teamfight. Ingat selalu gunakan Ultimate skill mu Chemical Rage ketika berhadapan dengan musuh, dan keluarkan skill Unstable Concoction untuk stun hero disable musuh. Dalam teamfight anda harus mengincar disabler musuh terlebih dahulu agar memudahkanmu memenangkan clash. Keluarkan skill Acid Spray di tempat anda melakukan teamfight untuk memberi reduce armor kepada musuh. Selalu simpan goldmu untuk persiapan buy back ketika anda mati dalam clash, jika anda memenangkan clash segera hancurkan Ancient musuh secepat mungkin sebelum musuh respawn kembali.


Teman & Musuh

Teman 

Disabler

      

Hero diatas sangat memudahkanmu untuk ganking di Mid game, dengan disable milik mereka akan sangat memudahkanmu dalam membunuh musuh. 

Lifesteal

 
Dengan bersama Wraith King anda akan mendapatkan lifesteal gratis dari efek skill Vampiric aura darinya.


Attack Speed & Move Speed

  









Troll Warlord dapat menambahkan Attack Speedmu dengan Battle Trance miliknya, lalu Centaur memberimu Full move speed ketika Stampede aktif skill ini juga memberikan efek slow ketika menabrak hero musuh.

Reduce Armor

  









Dengan Ultimate skill mereka, akan sangat mempermudahmu membunuh musuh. Reduce armor milik mereka stack dengan Acid Spray milikmu.

Immune Magic


Ini adalah teman terbaikmu, dengan Repel miliknya membuatmu immune magic, yah hitung-hitung BKB gratis :D



Musuh

Disabler

      

Well bisa menjadi teman yang baik bisa juga menjadi musuh yang buruk bagimu, jika mereka ada sebaiknya belilah BKB untuk menghindari disable mereka.

Silencer


Berhati-hatilah menggunakan Unstable Concoction jika berhadapan dengan mereka, ini bisa membuat skillmu meledak mengenai dirimu sendiri.

Immune Magic


   

Jangan gunakan Unstable Concoction jika melawan dua hero diatas, itu akan membuat skillmu tidak bisa dilemparkan karena skill immune magic milik mereka berdua.

1 vs 1

  
Hindari berhadapan dengan kedua hero ini satu lawan satu, anda akan kalah telak jika melawannya.

Anti Tank

 

Walaupun tubuh Alchemist sangatlah keras tetapi kedua hero diatas adalah musuh terberatmu, jika HP mu tinggal setengah dengan ultimate skill Necrophos anda akan mati dalam sekejap. Lifestealer membuat ketebalan HPmu tidak ada apa-apanya dihadapannya.


Penutup

Alchemist adalah hero dengan potensi farming terbanyak dan tercepat di Dota 2, di Mid Game Alchemist sudah mendapatkan item corenya. Tetapi jangan gunakan hero ini jika anda tidak pintar dalam last hit itu akan membuang potensi farming milik Alchemist.


Referensi Guide : Dotafire.com, dota2.com, dotaallstartoday, dota wiki.










Artikel Terkait

Previous
Next Post »